Fanspage

Detail Rikmin Awal Penerimaan Polri

www.bimbelpolri.com. dalam penerimaan polri baik itu SIPSS, Akpol, Brigadir khusus sumber sarjana, Brigadir polri, maupun Tamtama Polri tes Administraasi adalah tes pertama dan hal yang harus kalian siapkan dengan baik. kali ini bibelpolri.com akan menjelaskan tatacara dan penilaian rikmin penerimaan polri. dari menyiapkan berkas surat permohonan, fotokopi akte kelahiraan,fotocopy ijazah dll
Detail Rikmin Awal Penerimaan Polri

TATA CARA PEMERIKSAAN ADMINISTRASI AWAL


1. TEKNIS PELAKSANAAN

1) surat permohonan:

a. ditulis dengan tinta warna hitam di atas kertas folio bergaris bermaterai Rp. 6.000,-;

b. ditulis sendiri oleh pelamar;

c. menggunakan huruf balok tanpa coretan/dihapus.

2) fotokopi akte kelahiran/surat kenal lahir:

a. bagi yang tidak memiliki akte kelahiran dapat menggunakan Surat Keterangan Kelahiran/Surat Kenal Lahir;

b. akte kelahiran/surat kenal lahir/surat keterangan kelahiran dibuat oleh bupati/walikota setempat;

c. jika akte kelahiran/surat kenal lahir hilang/ rusak/terdapat kesalahan/perubahan, harus dilampiri surat keterangan yang dikeluarkan oleh pejabat yang berwenang;

3) fotokopi Ijazah pendidikan umum sampai dengan pendidikan terakhir;

a. fotokopi Ijazah beserta transkrip/daftar nilai;

b. jika Ijazah hilang/rusak/terdapat kesalahan/ perubahan, harus dilampiri surat keterangan yang dikeluarkan oleh pejabat yang berwenang;

c. fotokopi Ijazah dari sekolah/perguruan tinggi luar negeri harus mendapat penyesuaian dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan;

d. fotokopi Ijazah yang digunakan harus sesuai dengan yang diterbitkan oleh sekolah/perguruan tinggi;

e. fotokopi sertifikat akreditasi program studi yang dikeluarkan BAN-PT dilegalisir oleh sekolah/perguruan tinggi;

4) fotokopi surat keterangan berbadan sehat yang dikeluarkan dari institusi kesehatan resmi milik pemerintah (di luar kesehatan Polri);

5) Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK):

a) SKCK diterbitkan oleh Polres setempat;

b) SKCK tersebut menyatakan yang bersangkutan tidak sedang/pernah terlibat kasus/penyidikan perkara pidana, dengan status tersangka, terdakwa atau terpidana;

c) SKCK tersebut masih berlaku dan digunakan hanya untuk melamar menjadi anggota Polri.

6) fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) calon dengan masa penerbitan minimal 1 (satu) tahun terakhir terhitung pada saat waktu pembukaan pendidikan.

7) persetujuan orang tua/wali

8) pernyataan belum pernah nikah:

9) daftar riwayat hidup:

10) surat perjanjian Ikatan Dinas Pertama Anggota Polri:

11) surat pernyataan tidak terikat perjanjian dengan instansi lain:

12) surat pernyataan orang tua/wali:


B. PENILAIAN …..


Penilaian hasil pemeriksaan administrasi awal ditentukan secara kualitatif dengan kualifikasi sebagai berikut:

1) Memenuhi Syarat (MS) : berkas administrasi lengkap;

2) Tidak Memenuhi Syarat (TMS): berkas administrasi tidak lengkap.



C. Download Berkas Persyaratan


kalian bisa download berkas persyartan di web resmi penerimaan polri yaitu www.penerimaan.polri.go.id/ , atau bimbelpolri.com juga memberikan berkasnya bisa kalian download disini

SIPSS Klik Disini
Brigadir Sumber Sarjana KLIK DISINI
Brigadir Polisi KLIK DISINI
Tamtama Polri 
KLIK DISINI

Post a Comment

4 Comments

  1. Akreditasi kampus yg lama atau yg baru?kalau sesuai tggl ijazah akre kampus lama c tp yg bru sdh b.

    ReplyDelete
  2. Assalamualaikum. Pak/Bu, saya mau tanya sedikit nih, apa saja persyaratan administrasi untuk daftar tamtama polri yang harus di buat oleh pelamar dan yang sudah disediakan oleh panitia ?
    Mohon jawabannya. Terima kasih. Wassalamualaikum.

    ReplyDelete
    Replies
    1. semua persyaratan berkas , peserta yg menyiapkan

      Delete
  3. Saya ingin bertanya jika trdpt kesalahan pda kk itu bagaimana ya ?

    ReplyDelete